Jakarta (GJ) - Malam telah tiba, saatnya pulang kantor, sebelum
berjibaku dengan ramainya jalanan Ibukota, perut harus di isi agar lapar tak
lagi melanda. Atas informasi dari seorang kawan, jadilah diri ini mengarah
kejalan kopi tak jauh dari kawasan kota tua, fatahillah.
Dijalan ini terdapat sebuah rumah makan yang
disebut Rumah Makan Soto Kudus Kopi, Kota Tua, tepatnya bertempat di jalan Kopi
kawasan Kota Tua Jakarta, Rumah Makan ini menghadirkan suasana Kota Tua yang
nyaman, kesan yang sederhana terlihat dari unsur penataan interior dan
ekterior.
Rumah Makan Soto Kudus awalnya dihadirkan untuk
memenuhi kebutuhan konsumsi karyawan kantor di seputar lokasi, akan tetapi
tempat yang cerah, sederhana, makanan yang sesuai selera, dan harganya pun
terjangkau, hingga membuat Rumah Makan Soto Kudus ini makin lama makin ramai,
tak ayal pengunjung kota tua baik dari wisatawan lokal maupun asing menyempatkan
tuk singgah makan bersama di siang hari maupun malam, Rumah Makan Soto Kudus
ini juga seringkali dijadikan ajang pertemuan makan bersama para tokoh Kota
Tua, Komunitas dan juga instansi terkait.
Tersedia banyak pilihan makanan dan minuman yang
dapat memuaskan waktu makan siang maupun makan malam. Menu makanan diolah dari
bahan-bahan segar, sehat, dan gurih, semua sajiannya sederhana, tetapi cukup
istimewa, tidak seperti masakan rumah makan yang sering menggunakan bahan
pengawet, di Rumah Makan Soto Kudus ini tersedia beragam aneka hidangan dan
minuman seperti soto, sajian prasmanan, jus segar serta pengadaan makananan tradisional
dan modern indonesia.
Cita rasa khas Soto Kudus ini sangat lezat dan gurih, kedai ini
menjamin semua olahan masakan tanpa MSG dan tentunya higienis, tak lama
dipesan, Soto Kudus siap disantap dengan taburan bawang goreng terasa nikmat
untuk menutup aktivitas yang cukup melelahkan hari itu.(Nurhalim)