Kota-kota GATF 2017 Phase II Serta Tanggal GATF 2017 Phase
II
Batam, Palembang, Kupang, Balikpapan, Makassar, (15-17
September 2017)
Medan, Pekanbaru, Lampung, Jakarta, Bandung, Surabaya,
Denpasar, Semarang, Solo, Yogyakarta, Malang, Lombok, Manado (22-24 September 2017)
Ambon, Sorong, Jayapura, Timika (29 September – 1 Oktober
2017)
“yang menarik dan membedakan pelaksanaan GATF 2017 phase II
dengan phase sebelumnya, karena untuk mendatangkan wisatawan lebih banyak lagi
ke Indonesia, secara bersamaan pelaksanaan GATF 2017 phase II ini juga akan
dilakukan di 17 kota besar di luar negeri, dimana pelaksanaanya akan dilakukan
secara online di kota-kota besar internasional yaitu di Singapore, Kuala
Lumpur, Bangkok, Mumbai, Hong Kong, Beijing, Canton, Shanghai, Chengdu, Tokyo,
Osaka, Seoul, Sydney, Melbourne, Perth, Amsterdam hingga London”, tambah
Pahala.
Dari ke 22 kota besar di Indonesia tersebut, secara nasional
Garuda Indonesia akan menargetkan total penjualan sebesar IDR 501 milyar selama
3 hari pelaksanaan GATF 2017 phase ke II di masing-masing kota. Sedangkan
khusus untuk kota Jakarta, target penjualannya adalah sebesar IDR 283 Milyar dengan
target mendatangkan 76 ribu pengunjung. Pada pelaksanaan GATF 2017 phase I pada
bulan Maret lalu di kota Jakarta, Garuda Indonesia telah berhasil mendatangkan
sebanyak lebih dari 74 ribu pengunjung, dengan jumlah total penjualan mencapai
lebih dari IDR 279 miliar. (Her/MI/rls)