GEMAJAKARTA - Tangerang - Perkembangan media massa dalam era dunia
digital, sebagai sarana informasi publik semakin pesat perkembangannya.
Masyarakat saat ini gampang memperoleh informasi yang datang tanpa filter.
Demikian dikatakan Sekertaris Jendral Assosiasi Kabar Online
Indonesia (Sekjen Akrindo) Usman saat acara Rapat Koordinasi dan Silaturohmi
antar pengurus DPP Akrindo di Cafe Cipondoh, Kota Tangerang, pada Minggu
(28/10/2018) siang tadi.
" Masyarakat harus benar -benar mencermati dan harus
lebih teliti dalam menerima informasi publik. Jangan asal menelan mentah-mentah
informasi yang belum tahu asal usulnya," ujar Usman kepada wartawan.
Usman melanjutkan, masyarakat jangan sampai salah menerima
informasi yang tidak benar/ hoax.
"Saya mengajak semua kalangan untuk memberantas berita
hoax," imbuhnya
Ia pun menghimbau agar masyarakat jangan langsung percaya
jika menerima kabar sebelum tahu jelas sumbernya. Ia berharap warga masyarakat
harus lebih teliti dan mencermati lagi jika menerima kabar, baik melalui
Whatshap maupun kiriman video atau poto.
Sementara itu pada kesempatan yang sama Ketua Umum Akrindo
Munthe Mariphin pun menegaskan media yang bernaung di bawah payung
Akrindo harus lebih profesional dalam menayangkan dan menerbitkan pemberitaan.
" Saya berharap kepada media-media yang bernaung
dibawah Akrindo agar selektif dalam menyajikan berita. Cari dulu sumbernya yang
jelas, jangan asal nulis," katanya.