Gema Jakarta, JAKARTA - Karang Taruna Unit RW. 06 bersama PKK Unit RW. 06 Kelurahan Kebon Kacang, Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat, tengah melakukan aksi peduli dengan berbagi masker dan takjil.
Kegiatan ini merupakan bentuk perhatian kongkrit bagi warga masyarakat Kelurahan Kebon Kacang, agar peduli menjaga diri dan membekali diri dimasa pandemi Covid-19.
"Pembagian masker yang dilakukan tentunya penting, agar warga masyarakat tetap disiplin mengikuti protokoler kesehatan dalam berinteraksi," ujar Ketua PKK Unit RW. 06, Hj. B. Diyan Yuniarti didampingi Ketua Karang Taruna Unit RW. 06, Qorina. Kamis (21/5/2020).
Ditempat sama, Ketua Karang Taruna Unit RW. 06, Qorina menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung gerakan edukasi pemasangan masker dan pembagian takjil.
"Ini dilakukan sebagai upaya sebuah gerakan moral di masyarakat, akan pentingnya kepatuhan masyarakat dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19," tuturnya.
Dikatakan Qorina, gerakan masyarakat ini harus terus digalakkan ditengah masyarakat untuk memutus mata rantai penyebaran Virus Corona atau Covid-19 agar segera berlalu.
"Gerakan ini tentunya akan menjadi kuat, bilamana di tingkat gugus tugas yang di motori RW sehingga gerakannya membumi ke masyarakat tingkat akar rumput, PKK dan Karang Taruna yang merupakan roda bagi kendaraan RW menerjang segala medan," terangnya.
Diakhir acara, Ketua Karang Taruna dan Ketua PKK unit RW. 06 kelurahan Kebon Kosong menyampaikan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung gerakan edukasi pemasangan masker dan pembagian takjil.
"Terima kasih kami ucapkan kepada, Lurah Kebon Kosong, Camat Kemayoran, Kapolsek dan Danramil Kemayoran, KaSatpel Dishub Kecamatan, Bimaspol Kelurahan, Babinsa, Ketua RW. 06, garda 06 serta para Anggota PKK dan Katar," pungkasnya.(Sugeng/Red)
Aksi Peduli Karang Taruna dan PKK Berbagi Masker dan Takjil
May 21, 2020
Share to other apps