Foto : Acara Audiensi PC GP. ANSOR Jakarta Barat Dengan Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Yulius Audie Sonny Latuheru |
Kegiatan ini langsung diterima oleh Kepala Polres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Yulius Audie Sonny Latuheru dengan didampingi Wakil AKBP Rusdy Pramana Suryanagara dan jajarannya.
Pada audiensi ini Ketua PC GP Ansor Jakarta Barat Muhamad Muhadzab, M.Si menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolres atas pertemuan ini.
“Saya mengucapkan terima kasih atas waktunya di tengah kesibukan bapak dalam melakukan aktivitas, kedatangan kami ke sini tentunya bermaksud ingin menjalin sinergi atas peran pemuda Ansor Banser dalam menjaga stabilitas keamanan di Jakarta Barat khusunya pada pencegahan Covid-19 ini”, ujar Muhamad Muhadzab.
Oleh karena peran PC GP Ansor Jakarta Barat sangat berpengaruh dalam koordinasi kepada jajaran dan lapisan masyarakat, salahsatu anggota Dewan Kota Jakarta Barat ini menambahkan, “Ansor Banser Jakarta Barat siap berperan dan membantu kepolisian dalam melakukan himbauan dan pencegahan-pencegahan yang dilaksanakan tentunya dengan arahan dari Kapolres Jakarta Barat”.
Berkenaan kerjasama tersebut, pihak Polres Metro Jakarta Barat menyambut baik atas inisiasi yang dilakukan oleh PC GP Ansor Jakarta Barat, “Kami menyambut baik kedatangan Ansor Jakarta Barat ini, karena permasalahan ini merupakan masalah kita bersama dan perlu ditangani secara bersama-sama.
"Saya senang dapat bekerjasama dengan Ansor Banser yang selama ini sudah tidak diragukan peran dan kiprahnya dalam menjaga NKRI dan kami juga akan terus melakukan hal-hal serupa dengan melibatkan lintas komunitas dan ormas lain di Jakarta Barat", demikian dikatakan Kapolres Metro Jakarta Barat Bapak Audie S Latuheru.
Koordinasi yang dibangun melalui PC GP Ansor Jakarta Barat diharapkan dapat juga disambungkan sampai pada Pihak Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ansor yang berada di tingkat Kecamatan.
"Kami akan komunikasikan kepada Polsek yang ada di Jakarta Barat untuk melakukan koordinasi dengan pihak Ansor yang ada di Kecamatan, namun kami juga berharap Ansor di Kecamatan untuk bisa jemput bola dan datang ke Polsek masing-masing”, tambah Wakil Kapolres Bapak Rusdy. (Nurzaman Sidiq, SQ)