Gema Jakarta, JAKARTA UTARA - Gubernur DKI Jakarta, Anies Rasyid Baswedan hadir dalam peletakan batu pertama pembangunan tahap kedua
kantor PCNU Jakarta Utara, jl. Kramat Raya, Koja, Jakarta Utara, Kamis, (23/9/2021).
Insya Allah kita dukung. Sebenarnya tidak ada aset negara tapi aset rakyat cuma administrasinya lewat negara. Demikian Anies mengawali sambutannya, di Kantor PCNU Jakarta Utara.
"Kita harap pembangunannya lancar. Kalau pembangunan itu terkait: Tepat waktu, tepat harga dan tepat kualitas," tuturnya.
"Insya Allah jadi sumur pahala yang aliran amal jariahnya tidak berhenti." ucapnya.
Waka DPP NU, Eman Suryatman, dalam sambutannya berterima kasih atas kedatangan Gubernur DKI dan bersedia secara pribadi menyumbang 50 juta untuk pembangunan tahap kedua ini, "Saya secara pribadi menyumbang 50 juta,' kata Eman.
Dalam keteranganya sekretaris PCNU Jakarta Utara, Lalu Ernayadi mengatakan renovasi gedung ini adalah tuntutan.
"Keinginan kita merenovasi ini sudah lama, sebenarnya mulai awal 2001sudah berdiri satu lantai 2021 akan kita coba lagi." kata Lalu.
Secara kelembagaan NU, lanjut Lalu, sudah memiliki 6 MWC (Majelis Wilayah Cabang), 31 ranting kelurahan dan akan beranjak untuk membentuk anak ranting tingkat RW., 14 lembaga dan ada 7 Lembaga otonom.
Turut hadir diantaranya, Walikota Jakarta Utara, H. Maulana Hakim, Kapolres Metro Jakarta Utara, Kombes Polisi Guruh Arif Darmawan, Dandim Kodim 0502 Jakarta Utara, Kolonol Kav. Tri Handaka SH,
Tokoh Masyarakat Jakarta Utara, Lulung Lunggana. (Rohena)