Gema Jakarta, Jakarta — Kodam Jaya, Jakarta timur - Kodim 0505/JT kembali menggelar serbuan vaksinasi untuk warga masyarakat dan karyawan yang berkolaborasi dengan PT. United Tractors di gelar terpusat dihalaman PT. United Tractors, Sabtu (11/09/2021).
Dalam kegiatan serbuan Vaksinasi tersebut di ikuti oleh seluruh karyawan PT. United Tractors dan warga masyarakat yang berada di wilayah Kelurahan Jatinegara, Cakung barat, Cakung timur , Rawa Terate dan Kelurahan Penggilingan dengan peruntukan bagi karyawan PT. United Tractor dan warga masyarakat yang telah menerima suntik vaksin Tahap-1 jenis Sinovak/Astra Zeneca, dilanjutkan dengan suntik vaksin tahap-2 dan yang akan menerima suntik vaksin tahap-I jenis vaksin Astra Zeneca dan Frizer.
Penyampaian Danramil 06/Cakung Kapten Inf Sayidan SE, dilokasi tempat digelarnya serbuan vaksinasi di Halaman perkir PT. United Tractor, ini merupakan kegiatan percepatan pemulihan kesehatan masyarakat dalam membentuk kekebalan kelompok dilingkungan RT/RW, Kelurahan, mencakup lingkungan Pesantren, rumah ibadah sampai dengan tingkat Kecamatan Cakung.
“Untuk target sasaran yang kita capai hari ini sekitar 900 orang dengan jumlah vaksinator 15 orang yang terdiri dari tim vaksinasi Kesdam Jaya, Polkes Cijantung, Polkes Matraman dan Keslap Kesdam Jaya dipimpin dr. A. Simatupang yang bekerja sama dengan Kodim 0505/JT dan PT. United Tractors.
Kegiatan serbuan vaksinasi yang di gelar Kodim 0505/JT hari ini melalui jajaran Koramil 04/Pulogadung dan Koramil 06/Cakung dengan 3 (tiga) titik lokasi tempat vaksin target keseluruhan 2000 dosis diantaranya:
1. Koramil 04/Pulogadung Dipimpin Kapten Inf Irwan Iryanto lokasi tempat GOR Rawamangun Pulogadung, Target - 400 orang, Nakes TNI - 1 (Satu) Tim.
*Vaksin Dosis 1 Frizer : 100*
*Vaksin Dosis 2 sinovak 100*
*Vaksin Dosis 2 AZ. : 200*
2. Koramil 06/Cakung dipimpin Kapten Inf Sayidan SE, lokasi tempat Halaman parkir PT United Traktor jln raya Bekasi Kel Cakung Barat
Target : 900 org
Nakes. : 3 Tim
*Vaksin Dosis 1 Flizer : 100*
*Vaksin Dosis 2 sinovak 100*
*Vaksin Dosis 2 AZ. : 700*
3. Koramil 06/ Cakung dipimpin Kapten Inf Sayidan SE, lokasi tempat Madrasah Iftidaiyah Al-Wathoniyah , Jln. Rawa bebek Rt 11 /Rw 01, Kelurahan Pulogebang, Kecamatan Cakung, target 700 dosis
Nakes 2 Tim.
*Vaksin Dosis 1 Flizer. : 100*
*Vaksin Dosis. 2 AZ. : 100*
*Vaksin Dosis 2 sinovak : 500*
Dengan digelarnya kembali serbuan vaksinasi oleh Kodim 0505/JT dengan pencapaian target 2000 dosis perhari ini, merupakan upaya Kodam Jaya melalui jajaran Kodim 0505/JT dalam membantu pemerintah Pusat/Daerah untuk mensukseskan program percepatan Serbuan vaksinasi Nasional menuju Indonesia Sehat dan ekonomi maju, Ungkapnya. (rill/yus)
Sumber: Kodim 0505/JT