NEWS GEMA JAKARTA.COM, JAKARTA BARAT — Sejatinya Lenong adalah identik dengan kesenian teater tradisional yang dibawakan dalam dialek Betawi berasal dari Jakarta.
Namun Lenong 212 besutan warga masyarakat Kelurahan Jelambar Baru, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat merupakan Komunitas yang peduli akan wilayah dan menjadi wadah pemersatu berbagai elemen organisasi kemasyarakatan (Ormas) serta dari unsur para ketua RT, RW, LMK, FKDM dan perkumpulan seni bela diri Beksi.
Pada jum'at (26/08) Ketua Lenong 212 M.Irfan, mengadakan Restrtuktur beberapa pengurus Lenong 212 di Sanggar Lenong yang berlokasi di jalan P.Tb.Angke, Grogol Petamburan Jakarta Barat.
Menurut M.Irfan Restruktur ini bertujuan untuk memulai kembali berbagai kegiatan yang memang telah lama vakum, karena pandemi.
"Penunjukan yang kami lakukan, untuk mengganti pengurus lama dengan yang baru, bukan berarti pengurus lama tidak bagus, tapi karena pengurus lama sekarang ini banyak kesibukan di luar, jadi kami kwatir kegiatan Lenong 212 tidak dapat berjalan," ungkap M.Irfan.
Penunjukan yang dilakukan M.Irfan sudah disepakati para anggota, tokoh, guru, dan pembina Lenong 212.
Berikut Susunan Lenong 212:
1. Ketua : M.Irfan
2. Wakil Ketua: Jajang
3. Sekretaris : Ustad Khuzaeri
4. Bendahara : Ramdani
5. Pembina : Misran
6. Pendakwah : Para Guru dan kyai yang ada di Lenong 212.
M.Irfan berharap pada anggota untuk menjadikan malam sabtu seperti Hari Raya, sehingga dapat berkumpul seperti saat ini. Beliau juga mengucapkan terimakasih pada anggota dan rekan rekan yang telah banyak membantu, baik secara moril dan materil didalam kepengurusannya.
Ref: Yoes