Persatuan Supir Banten (PSB) Gelar Anniversary Ke-4 Tahun, Minggu (14/05/2023) |
BANTEN - Komunitas Persatuan Supir Banten (PSB) belum lama ini telah merayakan anniversary yang ke-4 Tahun, di kawasan Kolam JJ Asri, Kecamatan Cikulur, Desa Cikulur, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, Minggu, (14/05/2023).
Perayaan yang terlihat sederhana tetapi memberikan arti istimewa untuk para Anggota Persatuan Supir Banten (PSB), apalagi khusus bagi anggota yang baru bergabung di PSB.
Ketua Umum PSB, Wewen Juweni, SH mengatakan, bahwa anniversary ini adalah ajang mempererat talisilaturahmi antar lintas komunitas Indonesia serta membentuk komunikasi antar pengurus maupun anggota lintas komunitas Indonesia.
"Selain menjaga talisilaturahmi, tentunya agar kompak dan lebih solid serta mudah dalam menyatukan visi dan misi kita, meski kita dari berbagai daerah," ujarnya.
"Akan tetapi, bisa menjadi satu saudara, meski beda lembur bisa jadi dulur sing alakur, walaupun semua kita berbeda daerah kita menjadi satu saudara dalam satu komunitas ini," tambahnya.
Wewen Juweni, SH berpesan kepada seluruh anggota PSB agar nama baik PSB jangan sampai ada unsur pemanfaatan dan juga tetap selalu menjaga etika ketika berkomunikasi dengan komunitas manapun.
Tak lupa pula, Wewen menyampaikan ungkapan terima kasih nya kepada para sedulur keluarga PSB yang sudah mendukung dan membantu menyukseskan perayaan anniversary PSB tahun ini.
"Dengan segala hormat, saya menyampaikan selamat datang dan terima kasih kepada para sedulur anggota PSB yang sudah bersedia meluangkan waktunya dalam acara perayaan PSB ke-4 tahun," pungkasnya.
Sebagaimana diketahui, Persatuan Supir Banten (PSB) dikomandoi oleh Wewen Juweni, SH selaku Ketua Umum, Fahrul Roji selaku Wakil Ketua, dan Ubaidilah, SH selaku Sekretaris, serta Suherman, SH selaku Bendahara PSB. (ril/gj).