NEWSGEMAJAKARTA.COM, JAKARTA — Demi kemanusiaan dan kebersamaan sesama pengurus wilayah, Forum RT/RW Jakarta Barat kembali salurkan donasi bantuan bagi korban kebakaran Diwilayah Grogol Petamburan (Gropet), yang terjadi pada Kamis (18/10) lalu.
Penyerahan yang ke 70 kali ini dihadiri para pengurus, para pembina serta penasehat Forum RT/RW Jakarta Barat yang mewakili H. Rustam Effendi sebagai Ketua, yang tidak dapat hadir karena ada kegiatan yang tidak dapat ditinggalkan.
"Hari ini kami menyampaikan amanat dari kawan kawan donatur dari Forum RT/RW Jakarta Barat, semoga upaya yang kami himpun dapat sedikit membantu meringankan beban para penyintas musibah kebakaran," ujar Arif Rahman S.H pembina Forum RT/RW Jakarta Barat saat menyerahkan donasi pada Dwi Purnomo Ketua RW 07 Kelurahan Wijayakusuma, Grogol Petamburan.
Arif Rahman yang juga wakil ketua Forum RT/RW DKI Jakarta, berharap bantuan ini tidak dilihat besar atau kecilnya donasi ini, tapi ini merupakan bentuk kepedulian yang dihimpun oleh pengurus dan anggota Forum RT/RW.
Ditempat yang sama Dwi Purnomo yang mewakili warga RT. 07 dan RT 011 yang menjadi korban kebakaran, mengucapkan terimakasih pada Forum RT/RW Jakarta Barat atas aksi peduli kemanusiaan ini.
"Kami atas nama Ketua RW.07 kelurahan Wijaya Kusuma, mengucapkan terimakasih atas bantuan donasinya untuk membantu Korban Kebakaran diwilayah kami di RT.07 dan 011 RW.07, semoga dapat membantu meringankan beban penderitaan warga yang terkena musibah, semoga seluruh Jajaran diberikan kesehatan, keselamatan dan tetap Semangat, dalam kebaikan," ungkap Dwi Purnomo.
Penyerahan ini dihadiri oleh Casli Sutisna, penasehat, Sanata M Zen, Humas dan para anggota Srikandi Forum RT/RW Jakarta Barat.
penulis: ys